Guru SDN 1 Batulayar Meninggal , PGRI Lombok Barat Sampaikan Belasungkawa

Kabar duka menyelimuti keluarga besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Lombok Barat.

Saparyatim guru SDN 1 Batulayar berpulang kerahmatullah Minggu, 16 Maret 2025. Almarhum dimakamkan di Pemakaman Desa Sigerongan Senin, 17 Maret 2024 pukul 10.00 wita.

Ucapan dukacita ini disampaikan langsung oleh Ketua PGRI Kabupaten Lombok Barat kepada keluarga saat menyampaikan takziah di lokasi pemakaman Almarhum.

” Kami keluarga besar PGRI Lombok Barat, setelah mendengar berita duka atas kepergian Almarhum, semua mengucapkan turut berdukacita. Kami turut berduka cita yang sedalam-dalamnya. Semoga almarhum diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan,” ujar Ketua PGRI Kabupaten Lombok H. Akhmad Sujai.

Pada kesempatan itu, pengurus PGRI menyerahkan dana sosial sebesar Rp. 1 juta rupiah yang diterima langsung keluarga Almarhum.